Meskipun Libur, Unit Lantas Polsek Bekasi Timur Tetap Gelar Operasi Keselamatan Jaya 2022 di Bekasi Timur

PORTALINDONEWS.COM, Bekasi Kota – Dihari ketiga, tepat libur Hari Raya Nyepi Kegiatan Operasi Keselamatan Jaya 2022 tetap dilanjutkan di wilayah Hukum Polsek Bekasi Timur. Kegiatan Operasi Kepolisian dalam Kamseltibcarlantas di pimpin Kanit Lantas Polsek Bekasi Timur AKP Much Sahari,SH dengan Anggota Lantas Polsek Bekasi Timur dan Dishub Kota Bekasi bertempat di Jl. Chairil Anwar TL. 601 Bekasi Timur /Jl. Joyo Martono, Bekasi Timur, Kamis, (3/3/2022) mulai pukul 08.00 wib.

“Walaupun hari ini tepat libur Nasional menyambut Hari Raya Nyepi, Jajaran Polsek Bekasi Timur tetap melaksanakan Operasi Keselamatan Jaya 2022,” kata Kanit Lantas AKP Much Sahari, SH, saat di temui selesai kegiatan.

Seperti kegiatan kemarin, sosialisasi terus kita lakukan berupa pembagian brosur kepada pengemudi kendaraan baik roda 2 maupun roda 4 di sekitar jalan Chairil Anwar dan Jalan Joyo Martono dan pemasangan spanduk Himbauan mematuhi keselamatan berlalulintas dan protokol kesehatan dipusat konsentrasi masyarakat.

Juga, lanjut Sahari sesuai dengan target dalam Operasi Keselamatan Jaya 2022 ada 7 Sasaran yang diprioritaskan, kita melakukan peneguran dan penilangan seperti adanya pengendara kendaraan yang tidak memakai helm dan berboncengan 3 yang kita temukan tadi.

“Selain sosialisasi terkait Keselamatan berlalulintas dilakukan juga penindakan dengan melakukan penilangan jika melakukan pelanggaran,” tambahnya.

Dalam penerapan Protokol Kesehatan, Kanit berserta anggota turut membagikan masker kepada warga dan pengendara kendaraan yang tidak memakai masker dan tidak layak pakai tujuannya kata Kanit hal ini dalam mendukung pemerintah untuk memutus mata rantai penularan virus covid-19.

(RACHMAT)

About Adi Jakarta PortalindoNews

Check Also

Di Bawah Kepemimpinan Presiden Prabowo, IKN Jadi Harapan Baru Perekonomian Kalimantan Timur

Portalindonews.com, Jakarta – Kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto menghadirkan harapan baru bagi perekonomian Kalimantan Timur dan …