Dandim 1012/Buntok Tinjau Pelaksanaan Demplot di Wilayah Binaan

PORTALINDONEWS.COM – Barito Selatan, Dandim 1012/Buntok Kolonel Inf Hendro Wicaksono S.I.P. didampingi Pasi Teritorial Kapten Inf Grati Purnomo bersama Ketua Kelompok Tani Betang Karya Baru binaan Kodim 1012/Buntok melaksanakan peninjauan lahan Demplot bertempat di Desa Pemangka, Kec. Dusun Selatan Kab.Barito Selatan, Jumat (01/07/2022).

Kegiatan yang dilakukan sebagai pelaksanaan bentuk dukungan program ketahanan pangan dari pemerintah pusat yang wajib dilaksanakan. Selain itu, kunjungan Dandim tersebut sebagai salah satu bentuk eksistensi peran Kodim dalam pendampingan serta sebagai salah satu upaya, yang dilaksanakan secara sistematis sesuai satuan organisasi TNI kewilayahan, dari Kodim, Koramil sampai dengan Babinsa.

Dengan cara terjun langsung kelapangan bersama Kelompok Tani Betang Karya Baru maka usaha untuk mewujudkan ketahanan pangan akan segera terwujud di Kabupaten Barito Selatan.

Dandim 1012/Buntok Letkol Inf Hendro Wicaksono S.I.P. mengatakan peninjauan dan pengecekan lahan Demplot yang seluas kurang lebih 5 Ha ini ditanami tanaman Pangan dan Tanaman Holtikultura yaitu tanaman Semangka dan Kedelai.

Pemanfaatan lahan demplot sebagai contoh bagi petani untuk mendapatkan hasil yang lebih baik dari biasanya dengan cara kerja yang lebih baik. Demplot kita buat sebagai contoh bagaimana kita bercocok tanam yang baik dan benar dalam memanfaatkan lahan yang terbatas.

Kegiatan ini tentunya bertujuan untuk membantu meningkatkan ketahanan pangan nasional selain itu meningkatkan kemanunggalan TNI dengan guna kepentingan pertahanan negara serta kebutuhan pangan merupakan suatu dasar utama yang dibutuhkan oleh masyarakat.

Kodim 1012/Buntok berkomitmen untuk membantu petani yang ada di Kab Barito Selatan serta memberikan solusi pada setiap kendala yang dihadapi sehingga diharapkan hasil panen melimpah dan menambah lahan tanam untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal.(Kodim 1012/Buntok)

About Portalindonews

Check Also

Komsos Peltu Erwin, Penting Menjaga Kesehatan dengan Membuang Sampah Pada Tempatnya

Portalindonews.com, Kodam Jaya, Jakarta Barat – Perkembangan Kamtibmas di lingkungan atau wilayah teritorial dapat di …