Salah Satu Rumah Tokoh Masyarakat Di Lempari Kotoran Manusia

 

KOTA TANGERANG – Suasana lebaran masih terasa hangat, masih banyak lalulalang  masyarakat yang bersilaturahmi kepada saudara dan sanak keluarga.

Salah satu rumah tokoh masyarakat Kota Tangerang, Hilman, di teror oleh orang tidak dikenal, pada Kamis, 5 Mei 2022 dinihari. Rumah kediaman sekretaris umum ICMI Orda (Ikatan Cendikiawan Muslim  Indonesia Organisasi Daerah) Kota Tangerang, yang terletak di Kelurahan Gondrong, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, di lempari kotoran manusia.

Saat di hubungi media via WhatsApp, ia membenarkan kejadian itu. Ia dan keluarga prihatin dengan kejadian ini, dan berharap pelaku dapat menyadari perbuatannya.

“Saya dan keluarga sangat prihatin dengan kejadian ini dan semoga pelaku dapat menyadari perbuatanya,” harap ketua Senat UNIS Tangerang.

Teror yang dilakukan orang tidak dikenal ini membuat tidak nyaman dan meresahkan salah satu pengurus Komisi MUI Kota Tangerang dan keluarga. Atas kejadian yang tidak menyenangkan tersebut akhirnya Hilman melaporkan ke Polsek Cipondoh, dengan No : /LP/B/283/V/2022/PMJ/RES TNG KOTA/SEK CPDH, pada hari Kamis 5 Mei 2022.

“Ya, saya sudah buat laporan agar kejadian ini segera diusut, dan selanjutnya  saya serahkan kepada pihak kepolisian untuk menindaklanjutinya,” jelas sekretaris GP Ansor Kota Tangerang 2009-2013.

Ia menceritakan kronologi yang menimpa dirinya, bahwa saat itu, sekitar pukul 06.00 WIB dirinya akan mematikan lampu di rumah, ketika menoleh ke sebelah kiri, ia melihat  ada kotoran manusia menempal di dinding rumahnya.

“Kotoran manusia ini sengaja dilemparkan oleh orang tidak dikenal,” jelas Hilman seperti tertera dalam laporan ke Polsek Cipondoh.

Hilman berharap kepolisian dapat menindaklanjuti kejadian ini sebab sudah membuat keresahan dan ketidaknyamanan

Perbuatan pelaku masuk dalam kategori perbuatan tidak menyenangkan yang akan dikenakan dengan Pasal 335 KUHP.

Ida Bastian

About PORTALINDONEWS

Check Also

Giat Pendataan/Penertiban Masyarakat, Babinsa Koramil 01/Tamansari Lakukan Pendampingan

Portalindonews.com | Kodam Jaya, Jakarta Barat _ Pendataan dan penertiban masyarakat kembali dilaksanakan Tiga Pilar …