PORTALINDONEWS.COM, Lanny Jaya ~ Satgas Yonif 721/Mks bersama Kodim 1713/Lanny Jaya dan Polres Lanny Jaya melaksanakan pengamanan rapat pleno rekapitulasi Pemilu 2024 yang kegiatannya dilaksanakan di Kantor DPRD, Distrik Tiom, Kabupaten Lanny Jaya, Papua Pegunungan, Minggu (17/3/2024).
Pengamanan rapat pleno rekapitulasi Pemilu 2024 di Lanny Jaya ini dipimpin langsung oleh Kapolres Lanny Jaya AKBP Umar Nasatekay bersama Dansatgas Yonif 721/Mks, sekitar 250 personel gabungan TNI-Polri dikerahkan selama pelaksanaan.
Perlu diketahui kegiatan rekapitulasi pemungutan suara 2024 di Lanny Jaya ini merupakan salah satu yang paling terlambat, sudah berjalan dari tanggal 9 Maret 2024 dan hasil rekapitulasi baru terselesaikan hari ini karena banyaknya kendala.
Dansatgas Yonif 721/Mks Letkol Inf Heri Kuswanto, S.I.P dalam keterangannya menyampaikan bahwa pengamanan rapat pleno tersebut merupakan bagian dari upaya untuk memastikan jalannya proses demokrasi secara aman dan tertib.
“Banyak kendala yang terjadi dilapangan, kami TNI-Polri tetap menjaga keamanaan dan ketertiban selama kegiatan ini berlangsung. Langkah ini dilakukan untuk menjamin bahwa proses penghitungan suara Pemilu 2024 berjalan dengan lancar dan transparan,” ucapnya.
Lebih lanjut, Kapolres Lanny Jaya AKBP Umar Nasatekay juga menambahkan bahwa kegiatan pengamanan tersebut melibatkan personel dari Polsek Tiom, Polsek Pirime, Polsek Maki serta Brimob yang bertugas untuk menjaga keamanan dan ketertiban di sekitar lokasi rapat pleno.
“Tujuan utamanya adalah untuk mencegah terjadinya gangguan yang dapat mengganggu jalannya proses rekapitulasi suara Pemilu,” ungkap Kapolres.
Kapolres Lanny Jaya juga menegaskan komitmen pihak kepolisian dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayahnya, terutama dalam konteks pasca Pemilu. Upaya pengamanan ini dilakukan demi menjaga kondusifitas dan kedamaian masyarakat setelah pelaksanaan pesta demokrasi 2024.
“Dengan adanya pengamanan yang ketat, diharapkan proses rapat pleno rekapitulasi Pemilu di Lanny Jaya dapat berjalan dengan lancar dan dapat menghasilkan hasil yang akurat dan sesuai dengan kehendak rakyat,” pungkasnya.
Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.