PORTALINDONEWS.COM, Biak ~ Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan dan ekosistem laut, Dandim 1708/BN Letkol Inf Marsen Sinaga, S.Hub.Int., M.Han menghadiri dan mengikuti kegiatan Pembersihan Sampah Plastik di Pulau Owi, Distrik Biak Timur, Kabupaten Biak Numfor, Sabtu (30/3/2024).
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari komitmen bersama untuk melindungi dan memelihara kelestarian alam.
Pembersihan pantai yang dilakukan di Pulau Owi ini Kodim 1708/BN berkolaborasi dengan Komunitas Trash Hero Biak dan Komunitas Jelajah Biak hingga masyarakat setempat dan anak-anak, bersama-sama memungut sampah plastik yang terbawa arus laut dan menumpuk di sepanjang pantai Pulau Owi.
Dandim 1708/BN Letkol Inf Marsen Sinaga, S.Hub.Int., M.Han menyampaikan, kegiatan pembersihan pantai ini juga menjadi ajang edukasi bagi masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan laut dan bahaya sampah plastik bagi ekosistem laut dan kesehatan manusia.
Menurut Dandim, kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab bersama. Kami berkomitmen untuk melindungi keindahan alam Pulau Owi dan menjaga ekosistemnya agar tetap seimbang.
“Melalui kerjasama antara komunitas dan masyarakat mari kita menciptakan perubahan yang positif dan berkelanjutan,“ ujar Dandim.
“Selain itu, Kegiatan ini sebagai upaya untuk juga meningkatkan kenyamanan masyarakat pesisir dalam segala aktivitasnya,“ tutur Dandim
Tidak hanya aksi memungut sampah Dandim 1708/BN juga memberikan buku bacaan dan alat tulis kepada anak-anak Pulau Owi.
Kegiatan yang dilakukan tersebut merupakan kepedulian terhadap dunia pendidikan dalam membantu dan memberikan buku dan alat tulis kepada anak-anak Pulau Owi agar tetap para siswa-siswi terus semangat belajar.
“Semoga buku dan alat tulis tersebut dapat berguna bagi para siswa dan siswi untuk belajar dan menuntut ilmu demi menggapai cita-cita mereka,” tandasnya.
Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih