Portalindonews.com =
KODAM JAYA, KODIM 0503/JB_ Guna membangun hubungan baik antara Babinsa dan PPSU untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban, Babinsa Koramil 01/Tamansari Pelda Ery Hendrawan melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan PPSU di Saung depan Kelurahan Maphar Jalan Kebon Jeruk XIV, RW. 08, Kelurahan Maphar, Kecamatan Tamansari Jakarta Barat, Rabu (24/12/2025).
Pelda Ery mengungkapkan, dirinya terus membangun kerja sama dan koordinasi dengan PPSU dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat.
“Memberikan pemahaman kepada PPSU tentang pentingnya keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat dan meningkatkan peran serta PPSU dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah teritorial Koramil 01/Tamansari.”Jelasnya.
Lebih lanjut Pelda Ery menyampaikan agar dalam mengahadapi Malam Natal dan Tahun Baru 2026 PPSU harus siap karena mengingat cuaca sedang hujan.
“Agar tidak terjadi genangan atau Banjir di wilayah, PPSU lebih aktif dalam membersihkan selokon maupun jalan sehingga tidak terjadi sumbatan aliran air menuju ke saluran air sehingga tidak terjadi nya genangan atau Banjir. “Pintanya.
Terpisah, Bati Tuud Koramil 01/Tamansari Peltu Anton Sugiatno berharap agar sinergi PPSU dan Babinsa terus terjalin guna bersama sama peduli lingkungan baik dari segi keamanan dan segi kebersihan.
“Antisipasi genangan air dan saluran air jangan sampai ada yang tersumbat sehinga mengakibatkan genangan yang berdampat banjir.”harap Peltu Anton.
(Red/Eng)
PORTALINDONEWS AKTUAL – BERIMBANG