Sambut HUT Korem 023/KS dan HUT RI Kodim 0211/TT Gelar Aksi Peduli Anak Yatim dan Veteran Pejuang

PORTALINDONEWS.COM, JAKARTA – Kodim 0211/Tapanuli Tengah menggelar aksi peduli kepada anak yatim dan veteran yang ada di Kabupaten Tapanuli Tengah, Kamis (12/8/21). Sebanyak 150 paket sembako dibagikan satuan teritorial guna membantu meringankan beban ekonomi anak yatim dan para veteran.

Pemberian bantuan sosial ini dalam rangkaian menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke -63 Korem 023/KS yang jatuh pada 16 Agustus 2021 dan Hari Ulang Tahun (HUT) ke- 76 Kemerdekaan Republik Indonesia, pada 17 Agustus 2021 mendatang.

“Menyambut Hari Ulang Tahun Korem 023/Kawal Samudera dan Kemerdekaan Republik Indonesia, kami isi dengan aksi peduli kepada sesame meringankan beban ekonomi anak yatim dan veteran di tengah wabah pandemi Covid-19 yang masih melanda,” ujar Dandim 0211/TT Letkol Inf Dadang Alex,S.Sos di sela-sela pembagian Paket Sembako di Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah.

Perwira TNI AD lulusan Akademi Militer Tahun 1999 itu menjelaskan, aksi peduli yang dilakukan merupakan wujud pengabdian TNI terhadap masyarakat. Selain itu sebagai bentuk penghargaan dan sebagai tanda cinta TNI kepada Veteran Pejuang Kemerdekaan Republik Indonesia.

“Dampak pandemi Covid-19 telah berimbas keseluruh aspek kehidupan, terutama di sektor ekonomi. Sebagai satuan kewilayahan, kami akan berupaya semaksimal mungkin mengatasi dampak yang terjadi,” tegas Dadang, mantan Komandan Batalyon 122/Tombak Sakti itu.

Adapun 150 Paket Sembako yang dibagikan, dengan rincian, 25 paket sembako ke Panti Asuhan Namira Pandan, 85 paket sembako ke Panti Asuhan Sion dan 40 paket sembako ke LVRI Tapteng. Dalam proses pembagiannya, Kodim 0211/TT tetap menerapkan protokol kesehatan sebagai bentuk komitmen mencegah terjadinya penyebaran Covid-19.

Pengurus Yayasan Panti Asuhan Namira dan Panti Asuhan Sion, serta Pengurus LVRI merasa senang dan bangga atas perhatian dan kepedulian yang diberikan Kodim 0211/TT. Mereka mendoakan seluruh personel TNI, diberi kesehatan dan kelancaran oleh Tuhan Yang Maha Esa dalam mengawal dan menjaga Keutuhan NKRI. 

“Terima kasih atas bantuan yang diberikan kepada kami, sukses selalu buat TNI, terkhusus buat Kodim 0211/Tapanuli Tengah. Kami ucapkan Selamat HUT ke-63 untuk Korem 023/KS dan Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia,” tutur Pengurus Panti Asuhan Namira dan Panti Asuhan Sion.

“Jaya selalu TNI, di mana pun berada. NKRI Harga Mati. Bersama Rakyat TNI Kuat,” timpal Pengurus LVRI Tapteng. (Dispenad)

About Adi Jakarta PortalindoNews

Check Also

Mursyidah, Pengurus PPWI Pidie, Raih Rekor MURI Se-ASEAN

Portalindonews.com | Pidie – Penulis pantun Karmina asal Pidie Jaya, Mursyidah, S.Pd., M.Pd., berhasil meraih …