PORTALINDONEWS.COM, Jakarta Barat – Hari ini, selasa 14 Desember 2021 warga masyarakat DKI Jakarta yang tervaksin sebanyak 120 orang dengan 2 jenis Vaksin yakni Sinovak dosis 1 dan 2 serta Astra zeneca dosis 2. Sesuai laporan Babinsa Serma Ery Hendrawan selaku monitong kegiatan serbuan vaksinasi tersebut.
Adapun Babinsa Serda Aprianto yang memonitoring giat vaksin pada senin, (13/12) juga mengatakan dengan 2 jenis vaksin, Sinovac dosis 1 dan 2 serta Astra zeneca dosis 2 dengan tervaksin sebanyak 114 warga masyarakat.
Giat serbuan Vaksinasi Kodim 0503/Jakarta Barat yang setiap harinya di gelar Koramil 01/Tamansari di halaman stadion sepak bola Tamansari ini dengan Tenaga Kesehatan (Nakes) BKO Yonkav 9/SDK dan Nakes Puskesmas serta 1 team Picare.
Serbuan vaksinasi TNI yang setiap harinya di laksanakan guna mendukung program pemerintah dalam percepatan penanganan covid-19 serta pemulihan kesehatan masyarakat DKI Jakarta.
Danramil Tamansari, Mayor Inf Zulkarnaen Galib saat melaksanakan pemantauan siang tadi menjelaskan, Besok kami bersama 4 pilar Tamansari mengawali vaksinasi perdana untuk anak sekolah usia 6 tahun.
“Vaksinasi Perdana untuk anak sekolah usia 6 tahun kita laksanakakan di SDN 01 Mangga Besar besok Pukul 08.00 Wib.” Ungkapnya.
(Sumber Koramil 01/Ts)