Danramil 03/Legok Bersama Tiga Pilar Resmikan Kampung Tematik/Taman Digital Sayang Barudak Dan Halal Bi Halal

Portalindonews.com, Kodam Jaya, Tigaraksa – Danramil 03/Legok Mayor Inf Jajang Munajat bersinergi bersama Tiga Pilar meresmikan Kampung Tematik/Taman Digital Sayang Barudak Dan Halal Bi Halal di Kampung Cicayur Gawir Perumahan Metro Serpong2 RT 07 RW 06 Kel. Cisauk Kec.Cisauk Kab.Tangerang, Minggu (28/04/2024).

Kehadiran Kampung Tematik/Taman Digital, untuk melibatkan partisipasi masyarakat secara aktif serta mengangkat potensi sosial dan ekonomi masyarakat setempat yang sifatnya pemberdayaan melalui pengembangan dan peningkatkan UMKM.

Sedangkan Taman Digital disediakan sebagai kawasan tempat bermain keluarga untuk menghabiskan waktu luang sambil menikmati produk- produk UMKM yang disediakan ditempat tersebut.

Danramil 03/Legok Mayor Inf Jajang Munajat menuturkan peresmian kampung tematik dan Taman Digital, selain untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, juga menjadi tempat bersantai dan bermain bagi warga bersama keluarga.

“Ini sebagai upaya mendorong peningkatan perekonomian di wilayah ini. Selain itu, mensukseskan program kampung tematik bukan hanya tugas dan tanggung jawab pemerintah dan para pengurus akan tetapi merupakan tugas dan tanggung jawab bersama semua pihak yakni pemerintah dan seluruh lapisan warga masyarakat khususnya masyarakat Kecamatan Cisauk.” kata Danramil.

“Kami mengharapkan kepada semua pihak agar senantiasa menjaga, kenyamanan, keamanan dan kebersihan Kampung Tematik/Taman Digital.” pintanya.

Ia menambahkan kampung tematik merupakan salah satu inovasi Kecamatan Cisauk untuk memberikan yang terbaik kepada warganya. “Untuk itu, semua pihak harus terlibat di antaranya pemerintah, pengusaha, dan penduduk itu sendiri,”  ucap Danramil.

Selepas peresmian Kampung Tematik/Taman Digital Sayang Barudak, dikesempatan itu juga dijadikan momen untuk Halal bihalal dengan nuansa oenuh kekeluargaan.

Hadir dalam giat itu, Sekda Kabupaten Tangerang Drs.H. Moch Maesyal Rasyid, M.Si, Tokoh pemerhati pendidikan Ibu Intan Nurul Hikmah BBA, SE, Camat Cisauk Bapak H.M Yusuf Fachroji S.STP.,M.Si, Danramil 03/Lgk Mayor Inf Jajang Munajat, Lurah Cisauk Bapak Farly Gusriadi S STP. MSi, Babinsa Cisauk Sertu Mas’udi, Binamas Ciasauk Aiptu Sakbani, Kasi Trantib Kec. Cisauk Bapak Iwan Setiawan, Tomas H.Mad Soleh, Ketua RW 06 Bapak Mihardja, Ketua RT 07/06 Bpk H.Ismail, Ketua Pemuda dan Warga Perum Metro Serpong 2.

Sumber Kodim 0510/Tigaraksa

About Portalindonews

Check Also

Pengecekan Babinsa Serka Suharno, Harga Sembako Stabil

Portalindonews.com | Kodam Jaya, Jakarta Barat _ Pasar Pecah Kulit Jalan Mangga Besar IX, RT. …