Wali Murid Berserta Komite Sekolah SDN Setiadarma 02 Adakan Giat Pelepasan Siswa Kelas VI

Portalindonews.Com,Kab Bekasi – Sujud dan ucapan trimakasih tak terhingga dari siswa-siswi Sekolah Dasar SDN Setiadarma 02 kepada seluruh guru yang telah sukses mendidik dan berjuang mendampingi mereka selama Enam tahun dari sejak menjadi siswa disekolah ini hingga lulus.

Keberhasilan siswa adalah keberhasilan guru, tetaplah menjadi guru hebat, karena dari guru yang hebat itu akan menghasilkan siswa yang hebat.

Kepala Sekolah SDN Setiadarma 02 Heni Kuryati Spd juga berpesan agar para siswa tetap menjaga nama baik sekolah jika sudah masuk di jenjang SMP sederajat nanti. Semoga dimasa yang akan datang kalian akan menjadi anak-anak yang berprestasi ditingkat berikutnya dan gapailah cita-cita setinggi- tingginya menuju masa depan gemilang, “ungkapnya. Kamis (8/6)

”Kami berharap lulus dari Sekolah ini semuanya dapat melanjut ke SMP , jangan sampai ada yang putus sekolah. Justru sekarang ini sesuai perkembangan jaman wajib belajar itu sudah 12 tahun berarti harus berlanjut ke sekolah SMP ungkap Ketua Komite SDN Setiadarma 02 di sela-sela acara.

Dr.Ir.Heryanto Komite SDN Setiadarma 02 Dalam Sambutan nya Menyampaikan Ucapan Terimakasi Kepada Korlas, Dan Orang Tua Murid yang Telah Berperan Aktif Dalam Kegiatan: Famili Gathering,Pelepasan Dan Perpisahan Sekolah, ini bukanlah akhir dari perjuangan dalam menuntut ilmu, melainkan awal dari jalan yang panjang. Maka dari itu diharapkan agar siswa tetap melanjutkan pendidikannya.

“Mohon setelah anak-anak ini kami serahkan kembali kepada Bapak dan Ibu, maka tanamkanlah suri tauladan yang baik di rumah agar mereka menjadi anak-anak yang baik dan berbudi pekerti luhur,” Tutup Heni Kuryati Spd Kepala Sekolah SDN Setiadarma 02 Tambun Selatan.

(Rachmat)

About Portalindonews

Check Also

Pendidikan Politik Cegah Hoaks dan Money Politics Jelang Pilkada

Portalindonews.com, Jakarta – Associate Professor Universitas Islam Riau, Dr. Fatmawati, mengatakan bahwa masyarakat perlu dibekali …