PORTALINDONEWS.COM – Kodam Jaya, Kodim 0503/JB – Bertempat di depan Kantor Kelurahan Pinangsia Jalan Mangga Dua III Rt. 05/03, Kel.Pinangsia, Kec.Tamansari, Jakarta Barat dilaksanakan Apel Gabungan 3 Pilar dalam rangka Penertiban Pedagang Kaki Lima (PKL) di sepanjang Jalan Asemka, Kel. Pinangsia.
Ungkap Babinsa Koramil 01/Tamansari yang bertugas di Kel. Pinangsia, Serma Wakdinator,”sebanyak 49 personil gabungan tiga pilar yang mengikuti apel yang dilanjutkan penertiban yang langsung di pimpin Lurah Pinangsia, bapak Marwan Saari.”terangnya, Selasa, 14 Juni 2022.
Menurut Pgs Danramil 01/TS, Mayor Inf Missin MD di Makoramil, penertiban yang dilaksanakan oleh tiga pilar tamansari di Asemka Rw. 06 di sasarkan kepada pedagang yang memakai Trotoar dan Pedagang yang melebihi bahu Jalan.
“Dalam giat penertiban PKL ini para personil menggunakan mobil kendaraan dinas Pol PP 4 unit, Mobil Dishub 2 unit dan 1 unit Truk Sampah.”ungkap Mayor Missin. (Pendim 0503/JB).