Babinsa Sertu Suharno Monitoring Kegiatan Misa Mingguan Palma di Gereja St Petrus dan Paulus

PORTALINDONEWS.COM, Kodam Jaya, Kodim 0503/JB – Bertempat di Gereja St Petrus dan Paulus Jalan Mangga Besar Raya No.55, RT. 004/003, Kel.Tangki, Kec. Tamansari, Jakarta Barat, Babinsa Koramil 01/Tamansari, Sertu Suharno melaksanakan Monitoring giat Misa Mingguan Palma. Minggu (02/04/2023).

Sertu Suharno, Babinsa Koramil 01/Tamansari yang memonitoring giat tersebut menjelaskan, Misa Mingguan Palma dengan tema “Peran Serta Kita Dalam Mewujudkan Kesejahteraan Bersama” yang di pimpin Romo Agustinus Purwantoro, SJ. Dan adapun Romo Paroki yang bertugas yakni Romo Agustinus Purwantoro,SJ dan Romo Irwan,SJ.

Menurut Batituud Koramil 01/Tamansari, Peltu Anto S di Makoramil, “kegiatan Misa Minggu Palma ada 2 Misa. Misa pertama Pukul 07.30 WIB dengan Jemaat kurang lebih 500 orang, dan Misa Kedua pukul 10.00 WIB dengan Jemaat kurang lebih 1000 orang.”kata Peltu Anto S. (Pen01/TS)

About Adi Jakarta PortalindoNews

Check Also

Ciptakan Sinergitas dalam Lingkungan, Babinsa Koramil 01/Tamansari Lakukan Komsos

Portalindonews.com | Kodam Jaya, Jakarta Barat _ “informasi dari masyarakat untuk mempermudah penanganan masalah dan …