Danrem 174/ATW Pimpin Acara Tradisi Korps Penyerahan Tugas Dan Tanggungjawab Jabatan Kasrem Dan Kasiintel Korem

PORTALINDONEWS.COM, Merauke – Brigjen TNI Agus Widodo, S.I.P., M.Si, (Danrem 174/ATW) di dampinggi Ny. Ane Agus Widodo(Ketua persit KCK Koorcab rem 174) pimpin acara Tradisi Korps Penyerahan Tugas dan Tanggungjawab Jabatan, Kolonel Inf Frits Pelamonia mantan Kepala staf Korem 174/ATW dan Kolonel Kav Ahmad Edi Supriadi Kepala seksi Intel Kasrem 174/AW. yang dilaksanakan di Aula L.B Moerdani, Makorem 174/ATW, Jln. Poros Tanah Miring, Kab Merauke, Prov Papua Selatan, Selasa (1/5/2024).

Tradisi Korps diawali laporan korps kepada Danrem 174/ATW dilanjutkan pelepasan tanda jabatan, penandatanganan naskah penyerahan tugas dan tanggungjawab jabatan, penghormatan kepada Duaja Korem 174/ATW. Juga berlangsung penandatangan serta penyerahan jabatan Wakil Ketua Persit KCK Koorcab Rem 174 PD XVII/Cenderawasih dipimpin langsung oleh Ketua Persit KCK Koorcab Rem 174 PD XVII/Cenderawasih Ny. Ane Agus Widodo.

Dalam arahannya, Danrem 174/ATW Brigjen TNI Agus Widodo, S.I.P., M.Si, menyampaikan pada hari ini, dengan penuh rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, bisa terselenggara acara ini dengan penuh kesederhanaan di tengah kepadatan kegiatan penyiapan kunjungan kerja KASAD, yaitu acara penyerahan jabatan Kepala Staf Korem 174/ATW, dan serah terima jabatan Kasi Intel Korem 174/ATW, yang dilaksanakan dalam keadaan sehat wal’afiat.

Kepada pejabat baru, saya sebagai Komandan Korem 174/ATW, dengan tulus menyambut kedatangan Letkol Inf M. Ali Akbar, S.I.P., sebagai bagian warga baru dari keluarga besar Korem 174/ATW. Segera beradaptasi, pahami sejarah, kondisi dan tradisi, serta budaya di Papua, serta segera menyesuaikan akan tugas-tugas yang akan diemban guna kelancaran pelaksanaan tugas beserta istri.

Danrem mengucapkan selamat bertugas, Jabatan yang dipercayakan adalah amanah yang harus dijalankan dan dipertanggungjawabkan dengan sebaik-baiknya, serta diharapkan adanya langkah-langkah inovatif dalam mendukung pencapaian tugas pokok Korem 174/ATW,” ujar Danrem.

Sementara itu Danrem menyampaikan dengan bangga kami sampaikan bahwa telah dilaksanakan penyerahan Jabatan Kepala Staf Korem 174/ATW Kolonel Inf Frits Wilem Rizard Pelamonia kepada Danrem 174/ATW, serta serah terima Jabatan Kasi Intel Korem 174/ATW dari Kolonel Kav Ahmad Edi Supriyadi kepada Letkol Inf M. Ali Akbar, S.I.P.

Lebih lanjut Danrem mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama beserta istri atas ketekunan dan semangat pengabdian mereka selama ini. Pengalaman yang telah diperoleh dapat menjadi bekal untuk melanjutkan tugas dan tanggung jawab berikutnya dengan sukses di tempat tugas yang baru.

Terakhir, saya ingin menyampaikan semoga Tuhan Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang senantiasa memberikan bimbingan dan petunjuk kepada kita semua dalam melanjutkan tugas pengabdian kepada TNI AD, masyarakat, Bangsa, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang sangat kita cintai,” tutup Danrem. (*)

About Portalindonews

Check Also

Kebijakan Penghapusan Utang UMKM Menggerakan Perekonomian Rakyat

Oleh: Dewi Rahmawati Editor: Ida Bastian  Portalindonews.com – Kebijakan penghapusan utang macet bagi Usaha Mikro, …