Kolonel Inf Dadang Melihat langsung Serbuan Vaksinasi TNI di Masjid Uswatun Hasanah dan MtsN 08 Cengkareng

PORTALINDONEWS.COM, Jakarta Barat – Serbuan Vaksinasi TNI dalam rangka percepatan vaksinasi khususnya di wilayah Kecamatan Cengkareng, Komandan Kodim 0503/JB Kolonel Inf Dadang Ismail Marzuki, S,I.P turun ke lapangan untuk melihat pelaksanan kegiatan Vaksinasi yang diselenggarakan Koramil 04 Cengkareng.

Pelaksanaan Serbuan Vaksinasi Koramil 04/Ck di gelar di dua tempat yakni, di Masjid Uswatun Hasanah Kelurahan Kedaung Kaliangke dan di Sekolah MtsN 08 Kelurahan Duri Kosambi.

Dalam peninjauannya, Komandan Kodim secara langsung melihat dan memberikan semangat kepada para Babinsa termasuk para Tenaga Medis yang melaksanakan Vaksinasi tanpa mengenal hari libur.

Menurut Kolonel Inf Dadang Ismail Marzuki, hal ini tentunya menjadi bagian dari tugas TNI baik Babinsa maupun Tenaga Kesehatan untuk mendukung Program Pemerintah dalam percepatan Vaksinasi kepada Warga Masyarakat.

Masih menurut Kolonel Dadang, bahwa kegiatan Serbuan Vaksinasi akan berjalan dengan baik apabila semua unsur masyarakat baik Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat maupun Tokoh Pemuda serta Keterlibatan Ormas sangatlah penting untuk memberi rasa aman nyaman.

Selain rasa keamanan juga dapat memberikan pemahaman kepada warga masyarakat tentang penting nya Vaksinasi dan Vaksin yang di gunakan adalah Vaksin aman dan halal.

Kolonel Inf Dadang Ismail Marzuki juga sangat mengapresiasi dukungan dari pimpinan pemerintah Kecamatan, Bapak A Faqih Camat Cengkareng serta Bapak Imbang S Lurah Duri Kosambi yang saat ini hadir dan ikut serta mensukseskan Serbuan Vaksinasi TNI.

Hal ini membuktikan bahwa unsur Tiga Pilar Kecamatan Cengkareng selalu bersinergi di tengah masyarakat, tadi kita semua melihat kehadiran serta dukungan dari DKM Masjid Uswatun Hasanah dalam menyiapkan sarana maupun Prasarana.

kegiatan Vaksinasi yang sekarang di Sekolah MstsN 08 ini juga kita melihat para Pemuda Karang Taruna, Ibu-Ibu Dawis, Ormas FBR, Laskar Merah Putih, PP , Bang Japar yang bahu membahu mensukseskan Serbuan Vaksinasi TNI.Minggu (08/08/2021)

Sementara Danramil 04/CK Kapten Moerdoko menjelaskan, kegiatan Serbuan Vaksinasi TNI ini setiap hari dilaksanakan dengan sasaran warga di wilayah kelurahan atau RW yang jumlah warganya belum melakukan Vaksin.

“untuk hari ini kami bersama tiga Pilar melaksanakan Vaksinasi di dua tempat yaitu di Masjid Uswatun Hasanah Kelurahan Kedaung Kaliangke dan Sekolah MtsN 8 Kelurahan Duri Kosambi Kecamatan Cengkareng masing masing dengan target Vaksinasi sejumlah 1.000 Dosis Vaksin.”Imbuh Danramil.

Lebih lanjut Danramil mengatakan, saat ini kami bersama unsur Tiga Pilar Kecamatan Cengkareng bersama Tokoh Agama Tokoh masyarakat maupun Pemuda serta ormas dan elemen masyarakat lainnya selalu memberikan pemahaman serta edukasi kepada masyarakat bahwa Vaksinasi adalah salah satu cara untuk menghentikan penularan Virus Covid-19.

“saya berharap agar masyarakat tidak perlu takut dan khawatir untuk divaksin, kepada masyarakat yang sudah divaksin untuk selalu menerapkan protokol kesehatan di mana saja.”tutup Kapten Moeroko. (Sumber Koramil 04/CK)

About Adi Jakarta PortalindoNews

Check Also

Kasdim Jayawijaya Hadiri Peresmian Gedung Kantor Wilayah Bogo, Monumen Baptisan Sulung GIDI dan Sembilan Honai Tokoh GIDI Kabupaten Mamberamo Tengah

Portalindonews.com, Wamena – Kasdim 1702/Jayawijaya Mayor Inf Romadlon menghadiri peresmian kantor wilayah bogo, monumen baptisan …