Babinsa Koramil 02/TB Kodim 0503/JB Bersama Tiga Pilar Sosialisasi P4GN

PORTALINDONEWS.COM, Kodam Jaya Jakarta -Babinsa Koramil 02/TB Kodim 0503/JB Serda Sarip bersama Tiga Pilar Kel.Jembatan lima melaksanakan Giat Sosialisasi Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) bertempat di Jl. Sawah lio, Jl.Laksa dan Jl.Terate, Wilayah Kel.Jembatan lima, Kec Tambora Jakarta Barat.Rabu (14/9)

Sosialisasi P4GN Tentang Bahaya Narkoba apabila di Komsumsi, Keterlibatan remaja/pelajar memakai obat – obatan terlarang yang ada di lingkungan Wilayah Kel.Jembatan lima sangat merusak generasi penerus bangsa,Ungkap Serda Sarip

“Mari kita menghindari Narkoba demi menuju Indonesia sehat dan bebas Narkoba”.Ajaknya.

Terpisah Danramil 02/TB Kapten Inf Arja Suarja di Makoramil mengatakan Sosialisasi Bahaya Narkoba ini bertujuan untuk menjaga generasi muda agar tetap sehat dan bebas dari narkoba

“Karena mereka adalah bibit-bibit unggul yang akan memimpin bangsa negara kita. Menjadikan negara kita maju dan menjadi negara yang mampu bersaing dan dihormati oleh negara lain”.Jelasnya.

Dengan intens nya mengadakan Sosialisasi P4GN ini diharapkan dapat mencegah secara dini pengedaran dan penyalahgunaan Narkoba yang dapat merusak generasi bangsa,Tutup Danramil Kapten Arja.

Hadir dalam giat Babinsa Serda Sarip St, Bimas Aiptu Resi Sagita, Kasatgas Pol PP, Ismail dan PPSU Kelurahan.(Pendim 0503/JB)

About Portalindonews

Check Also

Upaya Berantas Paham Radikalisme dan Terorisme, Aparat Keamanan Berhasil Tangkap 7 Teroris di Sulteng

Oleh: Eva Kalyna Audrey Editor: Ida Bastian Portalindonews.com – Aparat keamanan Republik Indonesia (RI) terus …