Pangdam I/BB Buka Acara RAT Puskopkar “A” BB ke 58 Tutup Buku Tahun 2022

PORTALINDONEWS.COM, Medan – Pangdam I/BB Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin SE, MSi resmi membuka acara rapat anggota tahunan (RAT) Puskop Kartika “A” Bukit Barisan Ke-58 tutup buku tahun 2022, acara di gelar di Aula Puskopkar “A” BB, Jl. Kapten Muslim Medan, Selasa (24/01/2023)

Dalam sambutannya Pangdam I/BB menyampaikan puji syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan yang maha besar, atas ridhonya kita dapat menghadiri rapat anggota tahunan Puskop Kartika “A” Bukit Barisan ke-58 tutup buku tahun 2022, dalam keadaan sehat wal’afiat.

Pangdam I/BB menjelaskan bahwa rapat ini merupakan sarana untuk mengkaji dan mengevaluasi pertanggungjawaban pengurus dalam melaksanakan program kerja yang tertuang dalam rencana anggaran pendapatan dan belanja Puskop Kartika “A” Bukit Barisan tahun 2022.

“Hasil kajian dan evaluasi tersebut hendaknya digunakan sebagai dasar untuk menyempurnakan rencana kerja dan rencana anggaran pendapatan dan belanja Puskop Kartika “A” Bukit Barisan tahun 2023”, ucap Pangdam.

Melalui rapat ini hendaknya semua pihak yang berkompeten secara teliti mengetahui sampai sejauhmana efektivitas pelaksanaan program kerja Puskop Kartika “A” Bukit Barisan, sehingga diperoleh masukan dan koreksi dalam rangka perbaikan pada pelaksanaan program mendatang.

Perbaikan harus kita lakukan seiring dengan tujuan Koperasi, yaitu untuk meningkatkan kesejahteraan prajurit dan PNS Kodam I/Bukit Barisan beserta keluarganya, Tambahnya.

Pangdam menekankan bahwa Koperasi adalah Provit Oriented dan bukan Benefit Oriented, sehingga jelas pembagian tugas dan tanggung jawab untuk menghasilkan keuntungan dari setiap modal yang dikeluarkan. Oleh karena itu, Pengurus Koperasi harus senantiasa belajar dan terus mengembangkan naluri bisnis seiring dengan berkembangnya perekonomian pasar bebas.

Jadi, sangat sesuai tema rapat anggota tahunan kali ini yaitu, “Manfaatkan Penataan Koperasi yang sehat usaha, Organisasi dan keuangan secara terpadu menuju Koperasi mandiri, maju dan profesional”, sesuai dengan tema tersebut koperasi memberikan peranan yang sangat besar dalam mensejahterakan anggotanya”, pungkas Pangdam.

Diakhir acara, Pangdam I/BB meninjau Expo Pameran UMKM dan mencoba Kendaraan Sepeda motor Gesits di Stand Puskopkar “A” BB.

Turut hadir dalam acara, Kasdam I/BB, Irdam, para asisten, para Kabalakdam, Kapuskopkar “A”BB, Kol. Arh Toto Raharjo, Ketum Inkopad dan Kadis Koperasi dan UKM.

Sumber : Pendam I/BB

About Portalindonews

Check Also

Danrem 172/PWY Pimpin Panen Raya Dilahan Ketahanan Pangan Kodim 1701/Jayapura

PORTALINDONEWS.COM, Jayapura – Dalam rangka mewujudkan Ketahanan Pangan, Komandan Korem (Danrem) 172/PWY Brigjen TNI Dedi …