Persaudaraan Relawan Indonesia ( PERI ) Mengadakan Seminar Tentang Bela Negara Serta Silaturahmi Dan Tausiah

PORTALINDONEWS.COM JAKARTA  Persaudaraan Relawan Indonesia (PERI) mengadakan Seminar bagi masyarakat awam. Acara diadakan pada hari Sabtu,(22/05/2021) di Kafe BTW di daerah Cipinang, Jakarta Timur. Tema yang diusung dalam seminar ini adalah “Meningkatkan Peran Serta Masyarakat Awam Dalam Bela Negara di Era Digital.”

Acara dimulai dengan makan siang pada pukul 13.00 WIB. kemudian acara dibuka dengan kata sambutan dari ketua PERI, Sri Mulyati. “Saya sangat bersyukur dengan PERI yang mengadakan acara ini, menjadi tempat mempersatukan para relawan kedepannya,” ujar Sri Mulyati.

Setelah itu para peserta seminar bersama menaikkan lagu Kebangsaan Indonesia Raya.

Acara seminar dimulai dengan pemaparan seminar oleh Dr. Datep Purwa Saputra,S.Sos., MM. Dalam memaparkan material seminar, dikatakan bahwa Pemerintah melakukan pembangunan Indonesia tersentral Dan meningkatkan kualitas SDM Indonesia. Memasuki Era digital, dipaparkan bahwa ancaman Bela Negara banyak bermunculam. Kemajuan teknologi memudahkan semua orang mengakses,membuat dan menyebarkan informasi yang belum jelas kebenarannya (hoax).Melihat hal ini, membuat setiap warga negara harus mempunyai kesadaran Bela Negara dengan menangkal bahaya-bahaya yang mengganggu stabilitas Negara melalui media digitalisasi.

Setelah acara seminar, acara dilanjutkan dengan Tauziah Dari Ibu ustdh. Mpar Faridah.

Ketika diwawancarai secara terpisah, Dr. Datep Purwa Saputra,S.Sos., mengatakan, dengan seminar ini bisa dipahami dan informasi mengenai Bela Negara bisa dibagikan ke keluarga, lingkungan sekitar dan masih banyak lagi.”Di era milenial ini, informasi digital sangat mempengaruhi dan tidak bisa dihindari.Mudah-mudahan dari seminar ini bisa membagikan informasi yang baik dan benar kepada semua pihak.Ormas PERI diharapkan juga mendukung pemerintah. Para sukarelawan siap menjadi pembela dan selalu mengamankan Negara kita,” ujarnya.

(LUCKY SUN )

About Portalindonews

Check Also

Danrem 172/PWY Pimpin Panen Raya Dilahan Ketahanan Pangan Kodim 1701/Jayapura

PORTALINDONEWS.COM, Jayapura – Dalam rangka mewujudkan Ketahanan Pangan, Komandan Korem (Danrem) 172/PWY Brigjen TNI Dedi …