Serbuan Vaksinasi Koramil 01/Ts, Kodim 0503/JB, Hari Minggu Vaksin 179 Orang

PORTALINDONEWS.COM, Jakarta Barat – Sebanyak 179 warga masyarakat yang tervaksin di serbuan TNI, Kodim 0503/Jakarta Barat yang di selenggarakan Koramil 01/Tamansari di hari Minggu, 24 Oktober 2021.

Serbuan vaksinasi TNI yang di gelar di Stadion sepak bola Tamansari Jalan Mangga Besar VI Utara, Rt. 08/01, Kelurahan Tamansari, Kecamatan Tamansari ini berlangsung setiap harinya dari pukul 08.00 Wib hingga selesai dengan penanggung jawab Danramil 01/Tamansari, Mayor Inf Zulkarnaen Galib.

Ungkap Mayor Galib, serbuan Vaksinasi yang setiap harinya kita laksanakan dengan tiga Jenis Vaksin, Pfizer, Sinovac dan Astra zeneca.

“Serbuan vaksinasi yang kita laksanakan meskipun hari libur (Minggu) ini dalam rangka percepatan penanganan covid-19 menuju zona hijau.”Jelasnya.

Dirinya juga mengatakan, delapan Kelurahan di wilayah Tamansari ini akan menjadi zona hijau dalam beberapa hari kedepan.

“Ini semua atas berkat kerjasama warga yang juga turut dalam percepatan penanganan covid-19 dengan berbondong-bondong keserbuan TNI ini untuk vaksin sehingga kita akan mencapai zona hijau.”terang Mayor Galib.

Adapun Monitoring serbuan vaksinasi oleh Babinsa Serma Syamsuri dengan Tenaga kesehatan (Nakes) dari BKO Yonkav 9 dan team Picare yang di pimpin Letda Kav Khoiri dengan jenis Astra zeneca dan Pfizer dosis dua serta Sinovac dosis satu dan dua. (Koramil 01/Ts, Amr)

About Adi Jakarta PortalindoNews

Check Also

Pemerintah Pastikan Kebijakan Penghapusan Utang Pelaku UMKM Tepat Sasaran

Portalindonews.com, Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kemenkop UKM) memastikan kebijakan …