Tingkatkan Ketertiban, Babinsa Serda Nursan Bersama Tiga Pilar Gelar Penertiban PKL Dan Ojol

PORTALINDONEWS.COM, Jakarta Barat – Tingkatkan ketertiban dan keamanan wilayah, anggota Koramil 01/Tamansari Kodim 0503/Jakarta Barat, Babinsa Pinangsia, Serda Nursan bersama aparat Jajaran tiga pilar gelar giat apel penertiban dan penataan PKL dan Ojol.

Penertiban tersebut di laksanakan di halaman statiun Jakarta Kota, Jalan Lada, Kel. Pinangsia, Kec. Tamansari, Kota Adm Jakarta Barat. Senin (27/12).

Menurut Babinsa Serda Nursan, kegiatan ini dalam rangka penertiban dan penataan statiun Jakarta Kota baik didalam statiun maupun di luar Statiun.

“Kegiatan penertiban dan penataan ini kita laksanakan dengan cara pendekatan, humanis dan sosialisasi dengan para pedagang kali lima dan pengemudi Ojek Online yang berada di lingkungan station KRL Jakarta Kota.”Kat Serda Nursan.

Giat di hadiri Direktur Utama PT KAI Commuter, Bapak Roppiq, Kepala Stasiun PT KAI Commuter, Bapak Arkansyah, Senior manager keamanan PT KAI Commuter, Bapak Basuki, Manager obvit PT KAI Commuter, Bapak Mualim.

Turut hadir, Wakil Camat Tamansari Bapak Tumpal Matondang, Kapospol Pinangsia Iptu Eko Budi, Babinsa Pinangsia Serda Nursan, Manpol Kec. Tamansari, Bapak Edison Butar Butar. (Sumber Koramil 01/Ts).

About Adi Jakarta PortalindoNews

Check Also

Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 15 Cabang XXIV 0510 Melaksanakan Panen Hasil Ketahanan Pangan

PORTALINDONEWS.COM, Kodam Jaya – Tigaraksa, Keberhasilan dalam mengolah lahan kosong Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika …