Bentuk Kepedulian, TNI-Polri Gandeng Yayasan Budha TzuChi Salurkan Bantuan Paket Sembako Melalui Koramil 01/Tamansari


PORTALINDONEWS.COM, Jakarta – Sebagai Bentuk kepedulian terhadap sesama, TNI – Polri bekerjasama dengan yayasan Budha TzuChi melalui Koramil 01/Tamansari Kodim 0503/JB gelar Kegiatan Bakti Sosial (Baksos) dengan memberikan 600 paket sembako serentak se Kecamatan Tamansari yang di hadiri Danramil 01/TS, Mayor Inf Zulkarnaen Galib.

Pembagian Sembako berupa Beras 1 Karung berisi 10 Kg dan Masker diberikan kepada warga yang terpapar Covid 19 yang sudah menjalani isolasi mandiri ( Sembuh) bertempat di Jalan Ubi RT. 10/01, Kelurahan Mangga Besar Kecamatan Tamansari Jakarta Barat.

Hadir Dalam Kegiatan tersebut, Yayasan Budha Tzu Chi Bunfu ,Kasubag RSUD Tamansari Rastamar, Ketua RW 01 Sarmo, Kasipem Mangga Besar Angga S, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, FKDM dan LMK, Tokoh Masyarakat serta Tokoh agama.

Mayor Inf Zulkarnaen Galib Selaku Danramil 01/Tamansari mengatakan, Kegiatan Bakti sosial ini merupakan kerjasama TNI Polri dengan Yayasan Budha Tzu Chi dalam rangka membantu mengurangi beban warga yang terpapar covid 19 yang telah selesai isolasi mandiri dan sembuh,Tuturnya

“Pemberian paket sembako berupa beras 1 karung dan masker ini merupakan bentuk kepedulian TNI Polri, dan dapat membantu meringankan beban warga yang sedang membutuhkan,” Terang Mayor Galib

Masih kata Mayor Galib, menjelaskan, Kegiatan Bhakti sosial ini serentak di laksanakan di Wilayah Koramil 01/Tamansari yang pelaksanaannya di lakukan oleh Babinsa Koramil Kelurahan masing-masing dengan door to door ke rumah Warga yang telah sembuh dari covid 19.

Dirinya juga menambahkan, Giat tersebut tetap menerapkan Protokol Kesehatan, Pysichal Distanching, Memakai masker Mencuci tangan ,mengurangi mobilitas guna memutus mata rantai Covid 19.tutup Danramil.(bravo/red)

About Portalindonews

Check Also

Babinsa Serka Kusnudin Komsos dengan Warga Binaan

Portalindonews.com, Kodam Jaya, Jakarta Barat – Dalam rangka Komunikasi efektif dua arah yaitu pertukaran pesan …