PORTALINDONEWS.COM, Tim Basket Kemendagri mengikuti Turnamen Basket Forbas ASN Cup Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Forum Basket Aparatur Sipil Negara sejak tanggal 29 Oktober 2022 bertempat di Jakarta. Turnamen tahun ini menyajikan pertandingan antara 24 Kementerian/Lembaga/Pemda.
Peserta turnamen terbagi atas 8 Pool, yakni Pool A (Kementerian PUPR, BPKP, BKPM), Pool B (Kementerian Parekraf, Kejaksaan Agung, Kementerian Luar Negeri) Pool C (Kemenpora, Pemprov DKI, BMKG) Pool D (Kemenkes, Kemenko Perekonomian, Kementerian BUMN) Pool E (Kementerian Keuangan, Kementerian Hukum dan HAM, Kementerian Tenaga Kerja), Pool F (Kemenko PMK, BPK, Kementerian Kelautan Perikanan) Pool G (Kementerian Perhubungan, Pemkot Tangerang Selatan, NCTA) Pool H (Kementerian Dalam Negeri, Pemkab Bogor, Kementerian Setneg).
Tim Kemendagri yang berasal dari ASN Kemendagri BNPP, antara lain:
Official
1. Romy Chandra/Fardo(coach)
2. Indra Maulana Syamsul Arif, S.Kom., M.Si (manajer)
3. Simon Makarios Aruan, S.IP., M.Si., MH (manajer)
4. Irfan Muslim (official)
Pemain
1. Boby Yonan Rhamadian, SE (polpum)
2. Syahid Amels, SH (setjen)
3. Andrew Fredrick Marcos Lessil, S.STP., M.Si (BNPP)
4. Budi Arwan, S.STP., M.Si (otda)
5. Kadek Nopa Dwipayana, S.STP ( bangda)
6. Zamhir Islamie Tuhuteru, S.STP (polpum)
7. Taufiqul Gilang Axella, S.Sos (polpum)
8. Jefri Fernando, S.STP (bangda)
9. Mochammad Rifaldy, S.STP (polpum)
10. Ramandhika Suryasmara, SH., MH (otda)
11. Rizki Irfani Pramana, S.STP (pemdes)
12. Faishal Rasyid, S.STP (bpsdm)
13. Ferdi Firmansyah, S.Kom (dukcapil)
14. Anugrah Pekerti, S.STP (otda)
15. Muhammad Farid, S.STP., M.Si (bnpp)
16. Muhammad Hafiz Prasetyo, S.IP (setjen)
17. Rizal Alam, S.STP (keuda)
18. Ferginka Andestiyan, S.STP (setjen)
19. Herried Jonatan Andries, S.Kom (adwil)
20. Marlon Alberto Homay, S.Tr.IP (polpum)
21. Muhammad Billy, S.STP (setjen)
22. Muhammad Bayu Ismoyo, S.STP (bangda)
Bertarung di Pool H, Kemendagri berhasil menjadi juara grup setelah mengalahkan Pemkab Bogor dan Kementerian Setneg.
Pada perdelapan final Kemendagri berhasil melibas Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) dengan skor cukup jauh 40-8.
Di perempat Final, tim Kemendagri bertemu dengan tim Kementerian Luar Negeri, dan dengan semangat juangnya Kemendagri berhasil mengungguli lawannya dengan skor fantastis yakni 38-9.
Melaju ke Semifinal, tim Kemendagri menyajikan pertandingan yang super ketat dan dengan semangat melawan tim Kementerian Keuangan.
Namun di akhir pertandingan Kemenkeu berhasil lolos ke final dengan skor 66-54.
Pada perebutan juara ke 3, Sabtu (19/11/2022) Tim Kemendagri bertemu dengan tim Kejaksaan Agung.
Sempat tertinggal di babak 1 dan 2, tim Kemendagri dengan kekompakan dan semangatnya berhasil menyamakan di babak ke 3 dengan skor 24-24.
Dengan aura pertandingan dan emosi pemain yang sangat tinggi serta adu teknik bermain yang dikeluarkan pemain dan pengaturan permainan oleh kedua pelatih secara maksimal, skor kembali sama di penghujung babak ke 4, dengan skor 31-31.
Pertandingan kemudian dilanjutkan dengan babak tambahan dengan waktu 5 menit. Tim Kemendagri dan Tim Kejaksaan agung saling berupaya meraih poin dengan tembakan 3 angka dan upaya poin dari berbagai sisi.
Dengan segala upaya di akhir babak tambahan Tim Kemendagri berhasil mengalahkan Tim Kejaksaan Agung dengan skor akhir 48-37. Dengan hasil ini Kemendagri telah menorehkan prestasi pertama dan berhasil mengangkat piala juara 3 Turnamen Forum Basket ASN Cup Tahun 2022.
Untuk pertandingan Final, Kemenkeu bertanding sengit dengan Kemenkumham, dan skor akhir pertandingan adalah 46-43 dimenangkan Kemenkeu.
Pada akhir acara saat penyerahan piala, Ketua Forbas ASN Cup Tahun 2022, Syahid Amel, berterimakasih kepada seluruh peserta, official, panitia, wasit, supporter, dan semua pihak yang telah berpartisipasi mensukseskan Turnamen Basket Forbas ASN Cup Tahun 2022.***