Kunjungan Kerja Ke Jombang, Menteri Pertanian Ajak Forkopimda Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional

PORTALINDONEWS.COM, Jombang–Menteri Pertanian RI, Prof. Dr. H. Syahrul Yasin Limpo, SH., M.Si., bersama rombongan lakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Jombang. Rombongan tersebut disambut oleh Wakil Bupati Jombang Sumrambah, bersama Forkopimda Kabupaten Jombang, serta Anggota Komisi IV DPR RI Ema Umiyatul Chusnah pada Kamis siang (12.30) 15/9/2022.

Dalam kunjungan tersebut, menteri pertanian beserta rombongan akan melakukan panen raya Sorgum Manis PT. Sedana Panen Sejahtera tepatnya di Desa Carang Rejo, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Lebih lanjut, Mentan Syahrul menyampaikan bahwa sorgum merupakan tanaman yang telah lama ditanam oleh nenek moyang, karena memiliki potensi ekonomi yang besar dengan tingkat adaptasi yang tinggi

Karena itulah, Menteri Pertanian Syahrul mendorong Bupati/Wakil Bupati Jombang serta Forkopimda Jombang, beserta jajaran Kementerian Pertanian mengambil momentum dan memainkan peran dalam mengamankan ketahanan pangan nasional dengan memproduksi sorgum sebagai komoditas pengganti gandum. Selain sebagai program untuk menunjang ketahanan pangan nasional sorgum ini juga memiliki nilai ekonomis yang tinggi.

“Jombang harus lebih akseleratif, bahkan bukan hanya Jombang, wilayah lain pun harus mengamankan pangan kita,” kata Mentan Syahrul Yasin Limpo

Pendiri PT. Sedana Panen Sejahtera, Kristian Benny menambahkan, di Jombang sendiri luas lahan yang akan dikembangkan untuk ditanami sorgum manis mencapai 50 hektare.

PT. Sedana Panen Sejahtera adalah perusahaan yang tengah mengembangkan sorgum manis di Jombang dengan produk turunannya berupa gula (pasir dan brown sugar) beras dan tepung. Saat ini memiliki mini plant di daerah desa Kedungmlati kecamatan kesamben

“Sampai saat ini, mungkin PT Sedana Panen Sejahtera yang bisa memproduksi gula kristal dari sorgum di dunia, kesempatan tersebut juga dilakukan penyerahan secara simbolis alokasi Bantuan Kementerian Pertanian RI kepada Kabupaten Jombang Tahun 2022 sebesar Rp.6.047.250.000.pungkas Kristian

“Sorgum ini manfaatnya banyak, semua bagiannya bisa dimanfaatkan dan digunakan sebagai pangan, ampasnya untuk pakan ternak, dan energi. Bahkan ini di Jombang batangnya bisa dijadikan gula. Ini luar biasa”, tandasnya.
(Angga)

About Portalindonews

Check Also

Wujudkan Lingkungan Yang Bersih Dan Sehat, Anggota Koramil 1710-04/Tembagapura Ajak Warga Bersihkan Sampah

PORTALINDONEWS.COM, Timika ~ Upaya menciptakan lingkungan bersih dan rapi, Koramil 1710-04/Tembagapura dipimpin langsung oleh Danramil …