Upaya Memutus Penyebaran Covid-19 Melalui Operasi Yustisi di Wilayah Cengkareng

PORTALINDONEWS.COM, Jakarta Barat – Upaya anggota Koramil 04/Cengkareng Kodim 0503/Jakarta Barat dalam memutus penyebaran Covid-19, dengan terus melakukan Operasi Yustisi.


Melalui operasi ini, Babinsa Koramil 04/CK kembali mengingatkan warga masyarakat tentang peraturan pemerintah terkait protokol kesehatan.
Danramil 04/Cengkareng, Kapten Cpl Edy Moerdoko menjelaskan, operasi PPKM yang dilakukan anggota Koramil 04/CK untuk menegakan pendisiplinan protokol kesehatan.


Hari ini, Kamis 6 Mey 2021 Koramil 04/CK bersama Polri, Satpol PP dan Dishub menggelar operasi yustisi di Jalan Hawai, Kel. Cengkareng Timur, Kec. Cengkareng Jakarta Barat.

“Sosialisasi dalam rangka Penegakan Protokol Kesehatan dengan cara operasi yustisi di wilayah. Dari hasil operasi masih di temukan warga yang melanggar protokol kesehatan,” aku Danramil Kapten Edy Moerdoko.

Ditemukan 40 orang pelanggaran warga yang tidak menggunakan masker, secara tegas petugas gabungan memberikan sanksi sebagai efek jera.

“40 orang pelanggar tersebut di berikan sanksi yakni Sanksi Sosial 35 orang dan sanksi Administrasi 5 orang. “ Urai Danramil. (bravo)

About Portalindonews

Check Also

Ciptakan Kebersamaan, Babinsa Sertu Jumadi Komsos dengan Anggota LMK

Potalindonews.com, Kodam Jaya, Jakarta Barat – Bertempat di Jalan Mangga Besar IX RT.09/RW.06, Kelurahan Tangki, …