Kepala Sekolah Dan Orang Tua Murid SDN Mekarsari 04 Laksanakan Giat Santunan Anak Yatim

PORTALINDONEWS.COM, Kab Bekasi – Kepala Sekolah SDN Mekarsari 04 Desa Mekarsari Kecamatan Tambun Selatan Pada Hari Sabtu 12 Agustus 2023 Pukul 08.30 wib Mengadakan Kegiatan Santunan Anak Yatim Bertempat Ruang Kelas.

Dalam Acara Tersebut Di Hadiri Oleh Para Orang Tua Siswa, Dewan Guru,Babinsa Desa Mekarsari (Indra Yudha), Perwakilan Kepala Sekolah SDN Mekarsari 09.

Dalam Sambutan Pidato Kepsek SDN Mekarsari 04 Atik Suprihatiningsih,Spd juga mengharapkan kepada seluruh siswa yang mana tindakan kami semoga menjadi contoh bagi siswa kami seluruhnya dan bisa bisa mengamalkannya, berbuat baik dan santun sebagai ummat muslim, jadilah anak – anak kami jadi anak yang Sholeh dan Sholeha, selalu berbagi anak Yatim,bukankah berbagi itu sangat indah,dan kita bisa merasakan penderitaan orang lain dan disini juga saya harapkan, supaya kegiatan berkesinambungan bukan hanya disekolah ini saja tapi juga dalam kehidupan sehari – hari kami minta anak – anak kami melakaksanakannya, ucapnya.

Menolong anak-anak yatim dalam berbagai bentuk kepedulian nyata merupakan ibadah yang akan mendatangkan pertolongan Allah.

kegiatan santunan ini merupakan program bakti sosial sekolah yang dilaksanakan pada kegiatan di bulan Muharram. Beliau menuturkan “menyantuni anak yatim tak lain mengikuti jejak kecintaan Rasulullah pada anak yatim. “Rasulullah sangat dekat hubungannya dengan anak yatim ibarat jari ya jari telunjuk dengan tengah,” ungkap Atik Suprihatiningsih Spd Kepala Sekolah SDN Mekarsari 04 Tambun Selatan.

Suparjo,Spd.MM Guru Bidang Kesiswaan SDN Mekarsari 04 Pada Wartawan Menyampaikan Bahwa Pada Hari ini Siswa Yang mendapatkan Santunan Anak Yatim Sebanyak 34 Orang (Terdiri dari anak yatim Siswa SDN Mekarsari 04 Serta Kaum Duafa).

Lebaran Anak Yatim adalah momen yang tepat bagi kita untuk berbagi rezeki kita dengan mereka yang membutuhkan, untuk memberikan senyum kebahagiaan kepada anak-anak yang mungkin tidak memiliki keluarga yang lengkap,Ungkap Suparjo Spd.MM.

Dalam Thausiah Yang Disampaikan Oleh Ustad Suparjo Spd.MM Kedudukan anak yatim sangat istimewa di mata Islam, tak heran jika anjuran menyantuni anak yatim sangat ditekankan oleh Allah SWT dan Rasulullah SAW.

Ada beragam keutamaan menyantuni anak yatim yang tidak boleh dilewatkan umat muslim.

Allah SWT tidak hanya menjanjikan surga bagi orang-orang yang ikhlas dan tulus merawat dan menyayangi anak yatim. Maka, dengarkan dan sebarkan ceramah ini supaya banyak saudara muslim menjadi paham.

Di akhir Acara Suparjo Spd.MM Mengucapkan Terimakasih Atas Partisipasi Orang Tua Murid Yang Telah Menyukseskan Kegiatan Santunan Anak Yatim Dan Kaum Duafa 

(Rachmat)

About Adi Jakarta PortalindoNews

Check Also

Polres Tegal Siap Amankan Pemilukada 2024

PORTALINDONEWS.COM | Tegal – Guna menjaga dan memastikan keamanan logistik Pemilu Kepala Daerah (Pemilukada) 2024, …