Dalam Rangka Menyambut HUT Ke-14, Gerindra Gelar Pertandingan Sepakbola

 

Kabupaten Tangerang – Demi mempererat tali silaturahmi sesama kader, DPC Gerindra Kabupaten Tangerang, menggelar pertandingan Sepak Bola antar PAC, dalam rangka menyambut hari ulang tahun partai yang ke-14, Selasa, 1 Februari 2022, di Lapangan DPC Gerindra Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

Ketua fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Tangerang, Jayusman pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa, pertandingan sepak bola antar PAC merupakan salah satu rangkaian acara ulang tahun partai yang jatuh pada Tanggal 6 Febuary 2022 mendatang yang memasuki usia ke-14 tahun.

“Perlombaan sepak bola ini adalah salah satu rangkaian acara untuk mempererat tali silaturahmi,sesama kader,” jelas Jayus.

Menurut Jayus, bahwa Partai Gerindra yang berada di zona III, pada Pemilu 2024 nanti akan berjuang keras untuk meraih tiga kursi. Pada saat ini Gerindra hanya menduduki dua kursi.

Target Partai Gerindra pada Pemilu 2024 nanti harus meraih tiga kursi, bila tidak mendapatkan tiga kursi, artinya kader partai tidak sukses,” jelasnya.

Selanjutnya ia mengatakan, bahwa menjelang pemilihan kepala daerah yang akan datang, pada prinsifnya ia akan mendukung calon Bupati Tangerang dari partai sendiri yaitu Gerindra.

“Dalam perhelatan Pilkada Bupati nanti, kami akan mengusung ketua kami sendiri,” urai Jayus.

Kemudian dengan adanya wacana pembentukan Kota Tangerng Utara yang selama ini beku, baik pencetusnya maupun yang lain banyak yang tidak aktif lagi. Jayusman selaku tokoh yang juga anggota DPRD Kabupaten Tangerang dari Zona III,Kosambi, Teluk Naga,Paku Haji, sangat merespon pembentukan Kota baru Tangerang utara, karena masyarakat Tangerang Utara menunggu para deklator pengerak pembetukan Tangerang Utara.

“Jangan mau kalah dengan tokoh-tokoh masyarakat Tangerang Tengah yang saat ini sedang gencar-gencarnya sosialisasi kepada Masyarakat tersebut,” tukasnya.

Salah seorang masyarakat Tangerang Utara, ketika dikomfirmasi mengatakan bahwa sebagai masyarakat Teluk Naga, ia sangat mendukung pembentukan Kota Tangerang Utara.

“Kami sebagai masyarakat Teluk Naga,sangat mendukung pembentukan Kabupaten Tangerang Utara,” urainya.

Hadir menyaksikan pertandingan sepak bola tersebut, tokoh masyarakat Sadeli, Dahlan, Jayusman dan Astayudin.

  • Ida Bastian

About IDABASTIAN PORTALINDONEWS

Check Also

Antisipasi Pohon Tumbang, Babinsa Serma Ery Hendrawan Monitoring Giat Pemangkasan Pohon

Portalindonews.com, Kodam Jaya, Jakarta Barat – Babinsa Serma Ery Hendrawan anggota Koramil 01/Tamansari Kodim 0503/Jakarta …