Kodim 1705/Nabire Gelar Lepas Sambut Dandim

Portalindonews.com, Nabire ~ Jabatan Komandan Kodim 1705/Nabire diserahterimakan dari Letkol Inf Doni Firmansyah, M.Han, kepada Letkol Inf Marudut Hotmarulitua Simbolon, S.IP. Pasca serah terima jabatan, telah dilaksanakan lepas sambut Dandim 1705/Nabire, bertempat di Aula Kodim, Jalan Ahmad Yani Nabire, Minggu (5/5/2024) malam.

Mantan Dandim Nabire, Letkol Inf Doni Firmansah, M.Han, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang hadir dalam acara ini. Beliau memohon maaf sebesar-besarnya atas segala tutur kata, sikap dan perbuatan baik yang disengaja maupun tidak disengaja yang mungkin melukai hati.

“Kami sangat senang dan bangga bisa melaksanakan tugas di daerah Nabire Provinsi Papua Tengah ini dengan baik sampai selesai. Hubungan yang terjalin selama ini sangat baik, sudah seperti keluarga sendiri bagi kami. Sinergitas kami dalam menghadapi setiap dinamika yang terjadi di lapangan di Wilayah Provinsi Papua Tengah dapat terselesaikan dengan baik, aman,” kata Doni Firmansah.

Di tempat yang sama, Dandim baru, Letkol Inf Marudut Hotmarulita Simbolon, S.IP, mengatakan, sebagai komandan yang baru, ia mengharapkan bantuan dan kerjasama serta sinergitas yang sudah terjalin agar bisa dilanjutkan.

“Kita akan bersama-sama menjalankan kewajiban kita untuk menjaga ketertiban, keamanan, dan ketahanan di wilayah Provinsi Papua Tengah, khususnya di wilayah Kabupaten Nabire, Kabupaten Intan Jaya, dan Kabupaten Dogiyai,” tandas Marudut.

Sementara itu, Pj.Sekda Provinsi Papua Tengah, Anwar Damanik, mewakili Pj.Gubernur mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Dandim lama, atas kerjasamanya selama ini.

“Beliau selalu hadir dalam penyelesaian permasalahan yang kita hadapi dan semuanya dapat terselesaikan dengan baik, aman dan lancar,” tandas Anwar.

Sedangkan Wakil Bupati Nabire, Ismail Djamaluddin, mengucapkan selamat dan sukses kepada Dandim lama, serta selamat datang kepada Dandim baru.
“Kami menaruh harapan besar untuk bekerjasama dalam bidang keamanan dan ketahanan agar dapat dilaksanakan dengan baik, terukur dan tuntas,” lugasnya.

Hadir dalam acara ini, Pj.Sekda Provinsi Papua Tengah, Anwar Harun Damanik, S.STP, Wakil Bupati Nabire, Ismail Djamaluddin, Kepala Kesbangpol Papua Tengah, Lukas Ayomi, Kasat Pol PP Papua Tengah, Victor Fun, Kajari Nabire, Yedhivia Rum, Ketua Pengadilan Negeri Nabire, Rudi Setiawan, Danlanal Nabire, Letkol Laut Pius Herdasa, Wakapolres Nabire, Kompol I Wayan Laba, Pjs. Kasdim 1705/Nabire Mayor Inf Prihatin, Dankima Denzipur 12/OHH, Kapten CZI Šuselo, Dantim Bais Nabire, Kapten Marinir Anggoro, Binda Papua Tengah, Niko, Ketua MUI Nabire, KH. Rohimin, Kepala Suku D3N Nabire, Ayub Wonda, dan tamu undangan.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih

About Portalindonews

Check Also

Satgas Yonif 200/BN Latihkan Upacara Bendera Pelajar SD YPK Moria Pirip

PORTALINDONEWS.COM, Yalimo ~ Satgas Yonif 200/BN melalui Pos Elelim memberikan pelatihan upacara bendera kepada siswa …