Kepala BPSDM Kemendagri Lakukan Kunker dan Audiensi dengan CNN Indonesia

PORTALINDONEWS.COM, Jakarta – Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Sugeng Hariyono, didamping Sekretaris BPSDM Kemendagri, Endang Try Setyasih dan jajaran, melakukan kunjungan audiensi media dengan CNN Indonesia, Senin (6/6/2022).

Kunjungan ini mempunyai tujuan bersilahturahmi dengan media daring CNN Indonesia, dan meninjau langsung proses kerja serta lokasi redaksi CNN Indonesia. Ditemui langsung oleh Pimpinan Redaksi, Revolusi. Dalam kunjungan kali ini, Sugeng dan jajaran melihat secara langsung proses produksi di dalam dapur redaksi CNN Indonesia, Detikcom, dan CNBC.

Pokok bahasan utama dalam audiensi adalah membangun kerja sama pemanfaatan media online terkait pengembangan kompetensi pemerintah yang memiliki manfaat bagi peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia Aparatur Pemerintahan.

Selain itu, audiensi diharapkan rangka menjaga dan memperkuat hubungan antara Kementerian Dalam Negeri melalui BPSDM dengan redaksi media massa nasional untuk membagi informasi dan keilmuan dalam hal pemberitaan.

*SDN-Humas BPSDM Kemendagri.*

About Portalindonews

Check Also

Ciptakan Kebersamaan, Babinsa Sertu Jumadi Komsos dengan Anggota LMK

Potalindonews.com, Kodam Jaya, Jakarta Barat – Bertempat di Jalan Mangga Besar IX RT.09/RW.06, Kelurahan Tangki, …