Sinergitas Satgas Yonif 721/Mks Bersama Forkopimda Dalam Menyukseskan Pembangunan Di Lanny Jaya

PORTALINDONEWS.COM, Lanny Jaya ~ Satgas Yonif 721/Mks bersama Forkopimda setempat bersinergi Dalam menyukseskan pembangunan di Papua, salah satunya dengan kegiatan syukuran dilanjutkan dengan pencanangan sebagai simbol pembangunan ruas jalan dari Tiom-Tolikara.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danpos Kotis Tiom Satgas Yonif 721/Mks Lettu Inf Rizal bersama 11 personel lainnya yang berada di Lapangan Libome, Distrik Golo, Kabupaten Lanny Jaya, Papua Pegunungan, Selasa (29/8/2023).

Danpos Kotis Tiom Lettu Inf Rizal menyampaikan dalam keterangannya bahwa kegiatan ini diawali dengan proses bakar batu dilanjutkan doa syukuran sampai pencanangan.

“Kegiatan diawali dengan acara bakar batu, dilanjutkan dengan doa syukuran dan terakhir adalah pencanganan sebagai simbol pembangunan ruas jalan dari Tiom-Dimba-Tolikara,” jelas Danpos.

“Kurang lebih 1000 orang dari 21 kampung datang dalam kegiatan doa bersama ini dan acara berjalan dengan aman dan tertib,” tambahnya.

Kepala Bidang Bina Marga PUPR Provinsi Papua Pegunungan Bapak Eliyas Komba menyampaikan dalam sambutannya bahwa pembangunan ruas jalan ini merupakan program prioritas tahun 2023.

“Pembangunan ruas jalan dari Tiom-Dimba-Tolikara ini merupakan program prioritas pembangunan jalan tahun 2023 yang kemudian tahun 2024 akan membangun ruas jalan tembus sampai ke Bolakme,” jelasnya.

Kegiatan ditutup dengan prosesi penyerahan kunci alat berat sebagai simbol pembangunan ruas jalan ini.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih

About Portalindonews

Check Also

Korupsi Miliaran Terkuak, PWI Krisis Integritas dan Kastanya Hancur Total

Oleh: Sarifuddin PORTALINDONEWS.COM, Palopo – Kasus korupsi yang terjadi di tubuh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) …