Babinsa Koramil 02/TB Hadiri Muskel Dalam Rangka Pendataan Penyandang Disabilitas Di Wilayah Binaan

PORTALINDONEWS.COM, Jakarta – Musyawarah Kelurahan (Muskel) dalam rangka pendataan penyandang disabilitas Tahun 2021 yang akan mendapatkan bantuan dari dinas sosial DKI Jakarta untuk meringankan beban warga penyandang disabilitas di wilayah Kelurahan Angke Tambora Jakarta Barat.

Musyawarah Kelurahan bertempat di Aula Lantai 3 Kantor Kelurahan Angke Jl.H. Jamhari, No. 25, RT 001 RW 01, Kelurahan Angke Kecamatan Tambora Jakarta Barat dipimpin Lurah Angke Tedi Martadila

Hadir pula dalam kegiatan Sekel Kelurahan Angke Thamrin,Kasi Kesmasy Ibu Rina,Dinas Sosial Kelurahan Angke Michael Rinto Gultom,

Babinsa Koramil 02/TB Serma Mi’an Bhabinkamtibmas Aiptu Sriyono,Satpol PP Asep Saprudin,Ketua RW 01 s/d 011 Kelurahan Angke,Perwakilan RT masing masing RW 2 Orang Ketua FKDM Yudi ketua LMK Wahyudi.

Terpisah Danramil 02/TB Kapten Inf Arja Suarja dalam keterangannya mengatakan,Kegiatan musyawarah ini dalam rangka mendata penyandang Disabilitas (Verivikasi) di masing masing RW atau wilayah selanjutnya dapat di Input untuk mendapatkan bantuan dari Dinas Sosial Pemda DKI.

“Kami selaku Koramil 02 Tambora mendukung apa yang di lakukan dinas sosial untuk membantu warga di wilayah binaan Koramil 02 Tambora guna membantu meringankan beban mereka (penyandang disabilitas)”. Terang Danramil. (11/11)

( Sumber Koramil 02/Tb ).

About Adi Jakarta PortalindoNews

Check Also

Program AMANAH Fasilitasi Maksimal UMKM Aceh Lewat Pemberdayaan Pemuda

Oleh : Marwah Zakiyati  Editor: Ida Bastian Portalindonews.com – Program Aneuk Muda Aceh Unggul dan …